Pembangunan yang baik akan terselenggara apabila diawali dengan perencanaan yang baik pula, sehingga mampu mewujudkan pembangunan yang bisa dinikmati oleh seluruh masyarakat serta mampu mensejahterakan rakyat. Untuk itu, maka proses perencanaan memerlukan keterlibatan masyarakat itu sendiri, diantaranya melalui Forum Konsultasi Publik, Forum Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang).  Musrenbang adalah forum musyawarah tahunan yang dilaksanakan secara partisipatif oleh para pemangku kepentingan untuk menyepakati rencana kegiatan tahun anggaran yang berjalan yang sesuai dengan tingkatannya.

Proses Musrenbang pada dasarnya mendata aspirasi dan kebutuhan masyarakat yang dirumuskan melalui pembahasan di tingkat desa/ kelurahan, dilanjutkan ditingkat kecamatan, dikumpulkan berdasarkan urusan wajib dan pilihan pemerintah daerah dan selanjutnya diolah dan dilakukan pemilahan berdasarkan prioritas program/ kegiatan ditingkat kabupaten/kota oleh Bappeda bersama para pemangku kepentingan disesuaikan dengan kemampuan pendanaan dan kewenangan daerah.

Dalam kerangka mewujudkan kepemerintahan yang baik atau good governance dan berorientasi pada perwujudan kesejahteraan rakyat, maka masyarakat diharuskan untuk melakukan tindakan-tindakan aktif guna mengawal seluruh rangkaian proses penyusunan perencanaan pembangunan yang efektif, baik ditingkat desa/kelurahan, kecamatan maupun kabupaten karena masyarakat sekarang ini sudah bukan lagi sebagai objek pembangunan semata, melainkan juga sebagai subjek dari pembangunan itu sendiri.

Dengan demikian pelaksanaan Musrenbang Kabupaten Belitung pada tahun 2017 ini diharapkan mampu melaksanakan perencanaan pembangunan yang berkualitas serta berorientasi pada kepentingan masyarakat. Sehingga pembangunan di daerah Kabupaten Belitung berjalan sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai serta mampu memberi kontribusi bagi kehidupan masyarakat yang lebih baik. (by. Liza dari berbagai sumber)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

2 × one =